1. Air Terjun Sanua
Image Credit: Asrulkarim.blogspot.com
Air terjun memang selalu menjadi keindahan sendiri yang membuat siapapun merasa begitu tenang dan damai. Di Konawe terdapat air terjun yang unik dan juga menarik banyak perhatian masyarakat. Air terjun Sanua merupakan salah satu air terjun di Konawe yang indah. Untuk mencapai air terjun yang indah ini, para pengunjung harus melakukan hiking terlebih dahulu. Menariknya perjalanan selama 2 km ini akan melewatan perkebunan durian.
Selain itu juga hutan yang masih sangat asri, sehingga perjalanan ini akan tidak terasa ketika anda ingin mengunjungi air terjun ini. Lokasinya memang tersembunyi di tengah hutan sehingga membuat air terjun ini memiliki udara yang sejuk. Pastinya akan membuat pengunjung betah untuk berlama lama menikmati keindahannya. Akan semakin menyenangkan ketika anda mengunjunginya dengan rombongan.
Lokasi : Waworaha, Kec. Soropia, Kab. Konawe.
2. Bendungan Wawotobi
Image Credit: Youtube.com (BWS SULAWESI IV KENDARI)
Rasanya tidak lengkap jika ke Konawe tidak menginjakkan kaki di tempat ini. Bendungan Wakatobi memiliki fungsi seperti bendungan lainnya yakni untuk riirgasi dan cadangan air. Namun perlahan bendungan ini mulai banyak dikunjungi oleh muda mudi. Memang di Bendungan wawatobi juga terdapat bukit menjulang yang menyejukkan mata. Bendungan Wawatobi juga menjadi lokasi yang pas untuk anda berburu foto foto keren dan cantik.
Lokasi : Anggopiu, Kec. Uepai, Kab. Konawe.
BACA JUGA: Sou Raja (Banua Oge), Berwisata Sambil Belajar Sejarah Kerajaan Palu
3. Pantai Toronipa
Image Credit: Flickr.com @Miun Srv
Keindahan bahari Sulawesi sangat sayang untuk dilewatkan. Salah satu pantai yang bisa anda kunjungi dan menawarkan pemandangan yang indah adalah pantai Toronipa. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang lembut ketika bersentuhan dengan kaki. Pohon kelapa berjajar membuat tepi pantai dan nuansa pantainya sangat terasa. Rasanya sangat pas untuk anda menghabiskan waktu di pantai yang bersih satu ini.
Beberapa spot foto juga turut hadir untuk membuat wisatawan merasa nyaman dan senang. Terutama akan hadirnya ayunan yang menjorok ke laut yang jumlahnya ada dua. Sangat cocok untuk anda yang ingin mendapatkan foto romantis bersama pasangan. Semakin indah ketika senja sudah menyapa dan menghasilkan gradasi warna yang memukau. Tak heran jika pantai ini selalu dipadati pengunjung terutama ketika musim liburan tiba.
Lokasi : Toronipa, Kec. Soropia, Kab. Konawe.
4. Puncak Ahuawali
Image Credit: Enalgattuso8.wordpress.com
Bukan hanya baharinya yang memukau, Konawe juga memiliki bukit yang tawarkan pemandangan indah. Puncak Ahuawali akan menyuguhkan keindahan alam pegunungan yang dipadukan dengan padang savana luas. Sepanjang mata memandang begitu menyejukkan karena ada pepohonan yang berjajar dengan rapi. Anda juga akan merasakan sensasi berada di negeri di atas awan jika naik ke puncak Ahuawali ini.
Pemandangan ini akan bisa anda dapatkan ketika sunrise maupun sunset. Tak jarang ada yang mendirikan tenda untuk menikmati keindahan Ahuawali ini lebih lama. Udaranya yang sejuk, jauh dari keramaian akan membuat anda betah jika menghabiskan waktu berlama lama di tempat ini. Puncak Ahuawali menjadi destinasi yang paling digemari, terutama untuk anda yang menyukai kegiatan outdoor maupun berpetualang di alam bebas.
Lokasi : Ahuawali, Kec. Puriala, Kab. Konawe.
5. Pulau Bokori
Image Credit: Backpackerjakarta.com
Pulau Bokori merupakan salah satu pulau di Konawe yang masih sangat terjaga. Pulau ini di kelilingi dengan lautan yang biru dan juga jernih. Pasir putihnya nampak berkilau dari kejauhan akan menyambiut anda pertama kali. Di pulau ini kini sudah ada beberapa penginapan yang menawarkan pemandangan langsung ke pantai. Bahkan banyak yang mengatakan jika Pulau Bokori menjadi tempat yang pas untuk berbulan madu bagi pasangan baru.
BACA JUGA: Air Terjun Samparona, Surga Alam Tersembunyi Nan Eksotis di Buton
Lokasi : Tapulaga, Kec. Soropia, Kab. Konawe.
6. Anggalo Sule
Image Credit: Youtube.com (Ilham Abriansyah Muhlar)
Anggalo Sule merupakan sebuah bukit yang menawarkan pemandangan hijau yang menyejukkan mata. Pemandangan dari ketinggian memang selalu menarik, terutama jika alamnya masih terjaga. Di atas bukit ini, anda tak hanya bisa melihat pemandangan yang begitu cantik, namun juga udara yang sejuk. Tak heran jika Anggalo Sule menjadi salah satu destinasi wisata yang berhasil menarik minat banyak wisatawan yang datang ke Konawe.
Menariknya, Anggalo Sule juga akan menawarkan beragam spot foto untuk para pengunjung. Generasi Millenial menjadi pengunjung yang paling banyak untuk menikmati spot spot foto ini. Anda bisa mengambil gambar dengan latar belakang hijau yang masih asri. Spot seperti bunga matahari yang besar hingga ayunan bisa anda temui. Untuk itu sebaiknya siapkan kamera terbaik anda untuk mengunjungi tempat wisata satu ini.
Lokasi : Puosu, Kec. Tongauna, Kab. Konawe.
7. Air Terjun Larowiu
Image Credit: Blognyadhedhykp.blogspot.com
Air terjun Larowiu menjadi air terjun yang harus anda intip sendiri keindahannya. Anda akan menemukan keunikan yang mungkin tidak ada pada air terjun lain. Air terjun ini jatuh melewati tebing yang memiliki kemiringan sekitar 75 derajat. Aliran dari air terjun ini tidak terlalu deras, sehingga anda bisa bermain air di bawah air terjun. Udaranya yang sejuk juga akan membuat anda betah berlama lama di Air terjun Larowiu di Konawe ini.
Lokasi : Jl. Poros Wawotobi – Lasolo, Kec. Meluhu, Kab. Konawe.
8. Pantai Tani Indah
Image Credit: Potretsultra.com
Pantai Tani Indah menjadi pantai yang tidak boleh anda lewatkan ketika mengunjungi Konawe. Jernihnya air laut akan berpadu dengan hijuanya perbukitan yang mengelilinginya. Bersantai di pantai ini menjadi pilihan cerdas untuk anda yang ingin menjernihkan pikiran. Semilir angin yang sejuk ditambah dengan suasananya yang tenang membuat siapa saja akan betah berlama lama. Untuk itu anda harus mengunjungi dan melihat sendiri keindahan dari pantai ini.
BACA JUGA: 5 Air Terjun Favorit Dekat Kota Makassar
Lokasi : Tani Indah, Kec. Kapoiala, Kab. Konawe.
9. Pulau Hari
Image Credit: Suarakendari.com
Keindahan bahari Konawe juga bisa anda nikmati dengan mengunjungi Pulau Hari. Pulau Hari memiliki pulau karang yang letaknya tepat di tepi pantai. Di pantai ini lebih banyak didominasi oleh bebatuan dibandingkan dengan pasir putihnya. Membuat Pulau hari begitu menarik dan eksotis untuk di eksplor. Melakukan aktivitas seperti berenang atau snorkeling bisa dilakukan di Pulau Hari mengingat pulau ini memiliki air pantai yang jernih dan biru.
Lokasi : Baho, Kec. moramo utara, kab. konawe selatan.
10. Air Terjun Solomeronda
Image Credit: Facebook.com @Air Terjun Solomeronda Lambuya
Air Terjun Solomeronda sangat menarik untuk anda kunjungi, karena wisata alam satu ini sangat unik. Bukanlah air terjun dengan debit air yang besar, justru anda akan melihat air yang jatuh dari tebing ini seperti hujan. Tebingnya yang kokoh dan penuh dengan tumbuhan membuatnya begitu eksotis dan menarik. Meskipun demikian air terjun ini sangat rekomendasi untuk anda kunjungi karena keunikannya. Bagaimana tertarik untuk mengunjunginya?
Lokasi : Asaki ,Kec. Lambuya, Kab. Konawe.
Mengunjungi Konawe akan membuat anda bisa menikmati keindahan alam yang dimilikinya. Bukan hanya indah, beberapa tempat wisata di Konawe juga membutuhkan perjuangan untuk sampai. Sehingga bisa menambah pengalaman anda dalam menjelajah keindahan di daerah ini. Apalagi jika berlibur dengan banyak rombongan, pastinya akan menjadi liburan yang berkesan dan tidak akan anda lupakan